Senin, 19 Januari 2009

Mukadimah

Assalammu'alaikum Wr.Wb.
Puji Syukur Kehadirat Allah SWT Tuhan Yang Maha Kuasa yang telah melimpahkan segala rahmat Nya kepada kita sehingga tepat pada bulan Januari tahun 2009 blog ini bisa terbitkan, dengan harapan dapat mempermudah mencari bahan bacaan dan bermanfaat untuk kita semua.
Selain itu juga blog ini juga tercipta untuk partisipasi dalam Lomba Pembuatan blog yang diselenggarakan PoliTeknik Harapan Bersama Tegal.
Oleh karena itu Sebagai Mahasiswa D3 TKJ Saya yang berada dalam naungan Direktorat Jendral Jaringan Pendidikan Nasional (JARDIKNAS), harus selalu berkembang dan inovatif mengikuti perkembangan era teknologi dengan tidak mengesampingkan faktor efisiensi, efektivitas dan relevansi.
Banyaknya masyarakat produktif yang putus sekolah tidak dapat melanjutkan ke pendidikan yang lebih tinggi merupakan salah satu hal minimnya Sumber Daya Manusia yang berkualitas dan mempunyai kompetensi di berbagai bidang yang sebetulnya merupakan bidang-bidang yang dapat menciptakan lapangan-lapangan kerja dan dapat memberikan penghasilan.
Untuk itu Saya mengembangkan blog ini bertujuan untuk mengenalkan lebih luas tentang diri Saya dengan harapan agar Saya dapat mengukur dan mengevaluasi diri sejauh mana Pengetahuan Saya agar dapat diterima dimata masyarakat luas.
Semoga bermanfaat, dan Selamat Membaca.

Wassalammu'alaikum Wr.Wb.